Minggu, 19 Mei 2024

Breaking News

  • 3 Tahun Kepemimpinan Rektor: Sportivitas Persaudaraan Menuju UIN Suska Terbilang dan Gemilang   ●   
  • Ketua DPC PJS Kota Palembang Soroti Pembangunan Terminal Batubara Kramasan   ●   
  • Pernyataan Wan Abu Bakar Berpotensi Primordialisme, Tokoh Riau Edy Natar Nasution Angkat Bicara   ●   
  • Dinkes Siak dan Apkesmi Gelar Webinar, Perkenalkan Program ILP   ●   
  • Mahasiswa Hukum UIR Raih Best Speaker di Kontes Duta Wisata Riau 2024   ●   
Prodi Kriminolog UIR Selenggarakan WSC di Tanah Putih
Sabtu 17 November 2018, 20:37 WIB


Rohil, Berazam.com - Program Studi (Prodi) Kriminogi Fisipol Universitas Islam Riau (UIR) menyelenggarakan kegiatan Work Sosial Criminologi (WSC) di Desa Sikaladi, Kecamatan Tanah Putih, Kabupaten Rokan Hilir, Sabtu (17/11/2018).

Acara Pembukaan WSC yang semula diadakan di Desa Sikaladi,
dipindahkan ke Desa Sedinginan. Pasalnya, lapangan bola yang dijadikan tempat acara digenangi air.

"Berhubung cuaca tidak bersahabat, maka tenda dipindahkan dari lokasi ke lapangan bola. Setelah dipindahkan, ternyata di lapangan bola masih hujan juga. Maka tenda digenangi air hingga setinggi lutut orang dewasa. Sehingga acara WSC dipindahkan dari Desa Sikaladi ke Desa Sedinginan," ujar Kepala Prodi Kriminologi UIR Askarial SH MH kepada Kepala Humas UIR Dr H Syafriadi SH MH melalui saluran whatsapp, Sabtu (17/11/2018) sore.

Pemindahan lokasi acara ke Desa Sedinginan, Kecamatan Tanah Putih ini juga inisiatif dari alumni Prodi Kriminologi UIR yang diwisuda pada Oktober 2017 lalu, Topan Widodo SSos. Sehingga pemuka masyarakat dan Kapolsek Tanah Putih serta Camat Tanah Putih dan Ketua pemuda mengizinkan acara tersebut diadakan di Desa Sedinginan, Kecamatam Tanah Putih.

"Meski cuaca tidak bersahabat, namun tidak menyurutkan semangat masyarakat untuk mengikuti acara WSC ini," sebut Askarial.

Dikesempatan itu, Anggota DPRD Provinsi yang juga alumni Fakultas Ekonomi UIR yang datang dari Pekanbaru, Husaimi SE MH sangat mendukung acara yang dilaksanakan oleh Prodi Kriminologi UIR. Dan Husaimi berharap acara yang ditaja Prodi Kriminologi UIR sekali dalam 1 tahun itu dapat berhasil sebagaimana yang diharapkan. 

Bzam-8



Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top