Jumat, 18 Oktober 2024

Breaking News

  • Situasi Kondusif, Pj Walikota Pekanbaru Berharap Tak Ada Gugatan Hasil Pilkada   ●   
  • Assesment Jabatan Empat Kepala OPD Pemko Pekanbaru Segera Bergulir   ●   
  • PJS Pelalawan Gelar UKW, Gandeng UPN Sebagai Pelaksana Ujian   ●   
  • Pelatihan Jurnalistik PJS, Mencetak Wartawan Berkualitas   ●   
  • Sampaikan Tuntutan, Puluhan Mahasiswa Himarohu-Riau Gelar Aksi Damai di Depan Kantor Bupati dan DPRD Rokan Hulu   ●   
Manfaatkan Halaman Luas, Pj Gubri Tanam 70 Pohon Bibit Durian Musang King di Halaman Kediaman Gubernur Riau
Rabu 24 Juli 2024, 11:09 WIB
Pj Gubri Tanam 70 Pohon Bibit Durian Musang King di Halaman Kediaman Gubernur Riau

Pekanbaru, berazamcom - Pj Gubernur Riau, SF Hariyanto secara simbolis melakukan penanaman bibit durian Musang King di Kompleks Rumah Dinas Gubernur Riau, Rabu (24/7/2024).

Saat diwawancarai awak media, SF Hariyanto mengaku selama ini ia melihat halaman yang luas itu sedikit tumbuhan yang bisa dimanfaatkan hasilnya. Oleh karena itu pihaknya berinisiatif menanamkan pohon durian.

Jenis bibit durian yang ditanam oleh Pj Gubernur Riau yaitu durian Musang King dengan jumlah 70 pohon.

"Alhamdulillah sudah kita lakukan penanaman pohon durian, saya melihat halaman yang luas ini sedikit pohon oleh karena itu saya berinisiatif untuk memanfaatkan untuk ditanami bibit durian," kata Pj Gubernur Riau.

Ia menjelaskan bahwa nantinya bibit durian yang ditanam tersebut akan dilakukan perawatan seperti dipupuk setiap bulannya, disiram dan sebagainya. Sehingga diperkirakan dalam kurun waktu dua tahun durian tersebut akan membuahkan hasil.

"Saya sudah minta tolong pada Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura Provinsi Riau untuk menyiapkan anggaran pompanisasi dan pubuk untuk perawatan," ujarnya seperti dilansir dari mediacenter riau.

"Ini sekali sebulan dipupuk, insyaallah dua tahun nanti paling lama akan berbuah," imbuhnya.

Ia mengatakan bahwa jika nanti berbuah dan sudah panen akan diadakan pesta rakyat durian untuk masyarakat Riau, khususnya Pekanbaru.

"Hasilnya tentu untuk bisa dinikmati oleh masyarakat, doain ya mudah-mudahan dua tahun lagi berbuah," pungkasnya.

Saat penanaman Pj Gubernur Riau SF Hariyanto didampingi langsung Direktur Buah dan Florikultura (Buflo) Dirjen Hortikultura Kementerian Pertanian RI, Dr Liferdi Lukman, Tenaga Ahli Menteri Bidang Akselerasi Standardisasi dan Program Strategis Kementan dan Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura Provinsi Riau Syahfalefi serta tamu undangan lainnya. (*)




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top