Minggu, 30 Juni 2024

Breaking News

  • Maju Pilkada Gubernur Kalteng, Purwo Sungkem ke Sang Ibunda: Memuliakan Ibu Bak Seorang Ratu   ●   
  • Meriah, Milad ke-61 Fakultas Hukum UIR, Rektor Sumbang Suara Emas di Family Gathering   ●   
  • Riau American Jeep Mempererat Silaturahmi   ●   
  • Karen Ternyata Tak Pernah Terima Salinan LHPI BPK, CERI: Ini Aneh dan Lucu, Bagaimana Dia Tau Apa Kesalahannya Untuk Membela Diri?   ●   
  • Eks Gubernur Riau Syamsuar Penuhi Panggilan Bareskrim Polri: Terkait Dugaan Penyimpangan di PT SPR   ●   
Pj Gubri SF Hariyanto Ingatkan Dampak Negatif Bahaya Judi Online
Kamis 27 Juni 2024, 13:09 WIB
Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri) SF Hariyanto

Pekanbaru, berazamcom - Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri) SF Hariyanto ingatkan bahaya judi online atau daring. Dampak negatifnya sudah merambah semua umur dan kalangan termasuk para pelajar.

Banyaknya kejadian miris akibat dampak judi online harus menjadi perhatian. Perlunya antisipasi akibat bahaya judi online, untuk membentengi dari pengaruh judi online yang saat ini sudah sangat mengkawatirkan.

"Jangan coba-coba main judi online. Jahat ini, kejam. Dampaknya bahaya sekali," kata Pj Gubri SF Hariyanto, usai menyerahkan ratusan SK PPPK di SMAN 2 Bengkalis, Kamis (27/6/24).

Pj Gubri meminta kepada para guru PPPK agar lebih ketat lagi memantau para siswanya dari permainan judi online. Handphone setiap siswa wajib dicek. Jika ditemukan aplikasi permainan judi online langsung hapus.

Kemudian panggil orang tua agar sama-sama mengingatkan akan bahaya permainan judi online. Tindakan tegas ini memang perlu dilakukan dibanding dari bahaya yang ditimbulkan.

"Saya minta kepada guru PPPK yang hari ini menerima SK cek handpone muridnya, kalau ada aplikasi tarik. Panggil orang tuanya," tegas SF Hariyanto.

Mantan pejabat Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI ini mencontohkan banyaknya kasus negatif yang telah terjadi akibat permainan judi online. Tidak hanya merugikan secara pribadi, keluarga bahkan juga berdampak buruk terhadap intitusi tempatnya bekerja.

"Ingat ibu ada seorang suami karena kecanduan judi online keluarganya hancur. Uang yang didapat asik digunakan untuk judi," sebut Pj Gubri seperti dikutip dari mediacenter riau.

"Saat ini beredar uang triliunan rupiah dari judi online. Tapi uang masyarakat yang digunakan untuk judi itu, dibawa untuk negera tertentu," tandasnya. (*)




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top