Minggu, 23 Juni 2024

Breaking News

  • Pertama di Riau, FK Universitas Abdurrab dan KREKI Riau Gelar Seminar dan Workshop Penanganan Kegawatdaruratan   ●   
  • Dinamika Persaingan Calon Gubernur Riau: Antara Spekulasi dan Persaingan Kekuatan Politik   ●   
  • Cegah Jadi Korban Hoaks, KPI Daerah Riau Gelar Literasi Media bagi 100 Mahasiswa di Pekanbaru   ●   
  • Aceh Butuh Kembalikan Kewenangan di Bidang Minerba dan Kemudahan Izin WPR Bukan PP Minerba   ●   
  • Kontroversi Kehadiran Bakal Calon Gubernur Riau di LAMR, Fauzi Kadir: Datang Belum Tentu Dipilih!   ●   
Hasil Muswilub Prapat, Musa Rajekshah 'IJECK' Nakhodai Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumatera Utara
Sabtu 15 Juni 2024, 17:25 WIB
Ket foto ; Musa Rajekshah terpilih menjadi ketua MPW PP Sumatera Utara hasil Musliwub Prapat

Parapat, Berazam.com : Musa Rajekshah yang akrab disapa Ijeck, telah resmi ditetapkan menjabat sebagai Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Sumatera Utara periode 2022-2027. Pengukuhan ini berlangsung dalam Musyawarah Wilayah Luar Biasa (Muswilub) MPW Sumut 2022-2024 yang digelar di Hotel Niagara, Parapat, pada hari Sabtu, (15/6/2024).

Hadir mendampingi Ketum Yapto , Arief Rahman ( sekretaris jenderal, Ketum Sapma PP Aulia Arif, Piala S, Firdaus Ridwan dan rombongan dari pengurusa pusat serta MPO PP Sumut Sakhyan Asmara, Dewan Pakar Prof M Manulang, pengurus MPW PP Sumut dikomandoi H Ikbal Hanafi Hasibuan dan Waka Taufik Efendi undangan lainya.

Dimana Acara tersebut sukses mengumpulkan puluhan ribu kader Pemuda Pancasila dari berbagai tingkatan di seluruh Sumatera Utara, mulai dari tingkat ranting, cabang, hingga wilayah.

Ketua Panitia Muswillub PP Sumut Firman Shah, menyampaikan terimakasih atas dukungan semua. Berkat kerjasama tim panitia muswillub ini bisa berjalan dengan baik, kata Firman Shah

Musa Rajeksjah, menyampaikan terima kasih yang mendalam kepada semua kader yang hadir. Ia juga memberikan apresiasi khusus kepada Ketua Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila, KPH Japto Soerjosoemarno, beserta jajaran kepengurusan MPN yang turut hadir dalam Muswilub tersebut.

"Musyawarah Wilayah Luar Biasa (Muswilub) telah selesai dan telah terpilih, dan saya mengucapkan terimakasih kepada Ketua MPN Pemuda Pancasila, dan seluruh jajaran MPN yang berhadir bahkan panitia yang telah mempersiapkan acara ini dan terkhusus Ketua MPC dan seluruh pengurus MPC se- Sumatera Utara," ujar Ijeck.

Ke depan lanjut Ijeck langsung bergerak cepat dengan mengarahkan fokusnya pada persiapan menghadapi Pilkada 2024. Ia menekankan pentingnya konsolidasi organisasi hingga ke tingkat basis untuk memastikan kesiapan seluruh kader Pemuda Pancasila di Sumatera Utara.

"Secara aturan organisasi, kita akan melakukan konsolidasi sampai ke tingkat basis untuk menghadapi Pilkada serentak di wilayah Sumatera Utara," tegasnya.

Masih kata Ijeck, tidak menutup kemungkinan adanya kader Pemuda Pancasila yang akan maju dalam Pilkada 2024. Semua keputusan terkait hal tersebut akan dibahas dalam rapat kerja (Raker) dan saat pelantikan kepengurusan baru.

"Nanti akan ada kader-kader yang akan maju di daerah akan kita dukung, begitu juga di provinsi Sumatera Utara, kami akan mendukung salah satu calon kandidat tapi nanti keputusannya saat kami Raker dan saat pelantikan ," tambahnya.

Terakhir, Ijeck berpesan kepada seluruh kader di Sumatera Utara untuk menjaga kekompakan dan terus melakukan proses kaderisasi hingga ke tingkat paling bawah.

"Pemuda Pancasila Sumatera Utara harus menjaga kekompakan, melaksanakan kaderisasi sampai ke tingkat basis untuk membangkitkan semangat militansi sebagai anggota dan kader Pemuda Pancasila," pungkasnya.

Mewakili Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) se-Sumut salah satu nya Fahdriansyah Siregar yang merupakan ketua MPC yang sangat terkenal namanya dikeluarga besar Pemuda Pancasila, mengucapkan selamat kepada Ijeck terpilih sebagai ketua MPW Pemuda Pancasila Sumut untuk periode 2022-2027.

"Kami dari pengurus dan kader Pemuda Pancasila kota padangsidimpuan mengucapkan selamat dan sukses buat Bung Ijeck,beliau layak mendapatkannya dan kami sangat yakin dapat memajukan Ormas Pemuda Pancasila Sumatera Utara lebih baik lagi kedepannya", ujar Fahdriansyah

Sebelumnya, Ketua MPN Pemuda Pancasila KPH Japto Soerjosoemarno menegaskan untuk dipertahankan prestasi dan pengembangan kedepan

"Prestasi MPW Pemuda Pancasila Sumatera Utara harus dipertahankan mengingat banyak tantangan hidup kedepan nanti nya, semua harus diselesaikan secara musyawarah", tegas Ketua MPN Japto

"Dengan kepemimpinan baru ini, Pemuda Pancasila Sumatera Utara diharapkan semakin solid dan siap menghadapi tantangan ke depan, terutama dalam menghadapi dinamika politik, " harapnya.

Acara juga diisi pemberian hewan kurban dan pemberi bantuan pada pembangunan mesjid dan gereja.

Lap : Vie




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top