Sabtu, 27 Juli 2024

Breaking News

  • Ketua Umum FKPMR dan PPMR Dipanggil Polda Riau, Ini Respon Keras Fauzi Kadir dan Robert Hendrico   ●   
  • Pemprov Siapkan Bonus Rp40 M Untuk Atlet Peraih Medali PON XXI Aceh-Sumut   ●   
  • Pj Gubri Usulkan Erisman Yahya Jadi Calon Pj Bupati Inhil   ●   
  • BMKG: 45 Hotspot Terdeteksi di Riau, Rokan Hilir Terbanyak   ●   
  • Tokoh FKPMR & PPMR Gercep Antarkan Langsung Aspirasi Rakyat Riau ke 3 Parpol ke Episentrum Kekuasaan Jakarta   ●   
Pj Gubri SF Hariyanto Siap Bantu Pemko Pekanbaru Lakukan Perbaikan Jalan
Senin 10 Juni 2024, 10:00 WIB
Pj Gubernur Riau (Gubri), SF Hariyanto ketika diwawancarai awak media di Jalan Cipta Karya.

Pekanbaru,berazamcom — Guna memastikan perbaikan beberapa ruas jalan di Kota Pekanbaru, Pj Gubernur Riau (Gubri), SF Hariyanto, turun langsung ke lapangan untuk melakukan peninjauan. Lokasi yang ditinjau meliputi Jalan Persimpangan Kuantan, Jundul, Lokomotif, Sultan Syarif Kasim II, Jalan Sudirman (Depan Awal Bros), Kartama, Adi Sucipto, hingga Jalan Cipta Karya.

Dalam kegitan itu, Pj Gubri SF Hariyanto didampingi oleh Pj Sekdaprov Riau, Indra, Pj Wali Kota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa, dan Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution. Agenda tersebut berlangsung pada hari, Minggu (09/06) pagi.

Dikatakan, Pj Gubri SF Hariyanto, bahwa hal tersebut, merupakan respons nyata pemerintah daerah setelah adanya pengambilan alih kewenangan perbaikan jalan dan mendengar laporan masyarakat. Ia menambahkan, melalui peninjauan bersama ini menunjukkan bentuk kolaborasi antara pemerintah provinsi dan Pemkot Pekanbaru.

“Permasalahan yang di kota Pekanbaru adalah permasalahan kita semua. Harus bersinergilah antara pemerintah provinsi dan pemerintah kota, ini tidak bisa diselesaikan sendiri-sendiri. Itulah tujuan kami pada hari ini meninjau ke beberapa lokasi-lokasi yang sempat viral di Pekanbaru,” katanya.

Dijelaskan, untuk perbaikan jalan rusak akan segera dilakukan pengerjaannya. Terlebih untuk di Jalan Cipta Karya, Pj Gubri memberikan intruksi kepada pihak terkait mulai hari ini dapat melakukan gerak cepat agar masyarakat bisa kembali menikmati jalan yang bagus.

“Hari ini langsung bisa perbaiki (jalan rusak) untuk jalan Cipta Karya. Kalau pembersihan parit nanti ada kebijakan dari Pemko, karena izinnya dari Wali Kota,” jelasnya.

Diungkapkan, ia menyadari betapa pentingnya infrastruktur jalan yang baik untuk kelancaran aktivitas ekonomi dan kenyamanan masyarakat. Oleh karena itu, beliau berkomitmen untuk menyelesaikan perbaikan jalan ini secepat mungkin.

“Kita sikapi suara hati rakyat, untuk menyampaikan kepada pemerintah. Saya selaku Gubernurnya dan ini bapak Wali Kota, kami di sini yang bertanggung jawab.” pungkasnya. [Advertorial]




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top