Minggu, 19 Mei 2024

Breaking News

  • Silaturahmi dengan Masyarakat Lorong Pisang, Nazaruddin Nasir : Saya Maju karena Ingin Melihat Kampung Kita Maju   ●   
  • PKKEI: Majelis Hakim Diharap Memahami dengan Benar Kasus LNG Terdakwa Karen Agustiawan Secara Utuh   ●   
  • Ini Daftar Sahabat Pengadilan di Sidang Korupsi Mantan Dirut Karen Agustiawan   ●   
  • 3 Tahun Kepemimpinan Rektor: Sportivitas Persaudaraan Menuju UIN Suska Terbilang dan Gemilang   ●   
  • Ketua DPC PJS Kota Palembang Soroti Pembangunan Terminal Batubara Kramasan   ●   
APBD-P Kota Pekanbaru 2023 Masih Dalam Tahap Evaluasi Gubernur Riau
Rabu 11 Oktober 2023, 15:07 WIB
Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Muhammad Sabarudi, S.T

Pekanbaru, berazamcom - Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah – Perubahan (APBD-P) Kota Pekanbaru tahun 2023 saat ini masih dalam tahap evaluasi Gubernur Riau untuk dapat direalisasikan.

Hal ini diungkapkan oleh Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Muhammad Sabarudi, S.T pada Rabu (11/10/2023).

Sabarudi menjelaskan bahwa tahap evaluasi ini merupakan langkah selanjutnya setelah disahkannya APBD-P 2023 sebesar Rp2,895 triliun oleh DPRD Kota Pekanbaru pada 27 September, dengan penambahan sebesar Rp195 miliar dari APBD 2023 sebelumnya.

Prioritas anggaran tetap konsisten dari waktu ke waktu, yaitu infrastruktur, pendidikan, program-program pelayanan masyarakat, dan kesehatan, karena hal ini memerlukan perhatian khusus. "Sebenarnya hampir sama, itu adalah tugas bersama kita dalam menghadapi masalah banjir. Banjir bukan hanya masalah dalam satu bidang, melainkan melibatkan banyak aspek, termasuk drainase, pembangunan drainase, pengelolaan sampah, banjir, dan juga perbaikan jalan yang rusak. Semua ini tetap menjadi prioritas utama, termasuk dalam program-program pelayanan kepada masyarakat," kata Sabarudi.

“Sebagai contoh, sektor kesehatan telah diperkuat tahun sebelumnya, dan programnya telah berjalan dengan baik. Di bidang pendidikan, kami juga telah memberikan beasiswa, dan rencana kami melanjutkannya hingga tahun 2024. Kami juga sedang mempertimbangkan masukan dari masyarakat, seperti kemungkinan untuk menyediakan beasiswa S2 dan S3. Semua ini akan kita perkuat dalam diskusi dan perencanaan," tambah Sabarudi.

"Kami berharap bahwa semua yang telah kita sepakati akan berjalan lancar, dan kami akan mempercepat pembangunan yang telah direalisasikan untuk kepentingan masyarakat," pungkasnya.

 

 

[]nrl




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top