Jumat, 29 Maret 2024

Breaking News

  • CERI Pertanyakan Sikap Presiden Jokowi Soal Negosiasi 61 Persen Saham Freeport Alot   ●   
  • Mahasiswa Sulap Limbah Tahu dan Kotoran Sapi Jadi Biogas dalam Waktu Singkat   ●   
  • Berkah Ramadhan 1445 H, UIR Berbagi 1000 Paket Berbuka Kepada Mahasiswa   ●   
  • Jelang Idul Fitri, Disperindag Pekanbaru Imbau Masyarakat Waspadai Produk Kedaluwarsa   ●   
  • Dishub Pekanbaru Imbau Masyarakat Lapor Jika Temukan Jukir Liar   ●   
Bertabur Hadiah, Jalan Santai dan Mancing Ikan Menjadi Lomba Pamungkas Milad ke-60 UNRI
Jumat 11 November 2022, 17:57 WIB
Dr Sofyan Husein Siregar bersama panitia jalan santai dan lomba memancing

PEKANBARU, berazam.com – Jalan santai dan memancing ikan akan menjadi lomba pamungkas dalam memeriahkan rangkaian acara Milad ke-60 Universitas Riau (UNRI). Kedua acara ini akan digelar Sabtu (12/11/22) di komplek kampus UNRI, Panam, Pekanbaru. Puluhan hadiah dan doorprize dari berbagai sponsor disiapkan oleh panitia.

Menurut Ketua Umum Panitia Milad ke-60 UNRI, Prof Dr Ir Bintal Amin MSc didampingi Ketua Harian Dr Sofyan Husein Siregar MPhil kepada pers mengatakan, jalan santai akan dimulai pukul 07.00 WIB, start dari depan Rektorat UNRI selanjutnya melintasi rute mengelilingi jalan aspal antar fakultas di komplek kampus tersebut. Kegiatan ini tidak hanya bisa diikuti dosen, pegawai, mahasiswa dan alumni UNRI. Tapi dapat juga diikuti oleh masyarakt umum. Sebanyak 1.500 – 3.000 kupon disiapkan panitia untuk peserta. “Kupon akan dibagikan pada pagi hari H, atau Sabtu itu,” katanya.

Humas Panitia Ir Ridar Hendri MSi menambahkan, bahwa berbagai hadiah dan doorprize sudah menunggu peserta jalan santai yang beruntung. Antara lain televisi LCD, kulkas, mesin cuci, laptop, sepeda gunung, handphone, kipas angin dan sebagainya. “Banyak juga hadiah lain yang segera menyusul. Hadiah-hadiah sudah berada di sekretariat,” ujarnya seraya menambahkan bahwa peserta gerak jalan santai juga akan mendapat baju kaos, dan bakal dihibur dengan musik dinamis.   

Sementara itu, pada hari yang sama, pada jam dan lokasi yang sama akan dilangsungkan paralel, lomba memancing ikan. “Lokasi persisnya adalah danau buatan di sekitar Gedung Rektorat UNRI. Hadiah bagi pemenang juga sudah disiapkan,” katanya.   

Menurut Dr Sofyan, semua lomba, baik jalan santai ataupun memancing ikan, tidak dikenakan biaya alias gratis. Karena itu, alumni dan masyarakat yang ikut, sangat berpeluang memperoleh bebabagai hadiah dan doorprize tersebut. Gerak jalan santai akan dikoordinasikan oleh Hazmi Arief SPi MSi dkk dari Divisi Temu Alumni dan Jalan Santai. Sementara Lomba Memancing Ikan, akan ditangani oleh Dr Iskandar Putra SPi MSi dkk dari Divisi Olahraga dan Seni [mas].




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top