Sabtu, 28 September 2024

Breaking News

  • Khatib Jumat di Masjid Nurul Jannah, Jemaah: Kami Dukung Edy Nasution karena Bisa Jadi Imam dan Khatib   ●   
  • Pj Wako Pekanbaru Persilahkan Tim Gakkumdu Tindak Oknum ASN Terlibat Politik Praktis   ●   
  • Organisasi Jamaah Islamiyah Riau Dibubarkan, Ratusan Anggotanya Berikrar Setia NKRI   ●   
  • UIR Jadi Kampus Pertama di Riau Gelar Deklarasi Pilkada Damai 2024   ●   
  • Hasil Survei Indopol: Abdul Wahid – SF Haryanto Nomor Wahid, Ungguli Syamsuar - Mawardi di Kampar   ●   
Bupati Inhu Hadiri dan Buka Musrenbang Kecamatan Rakit Kulim
Rabu 03 Februari 2021, 14:08 WIB

Inhu, berazamcom - Dipenghujung masa jabatannya, Bupati Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) H Yopi Arianto SE masih menyempatkan diri untuk menghadiri sekaligus membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) untuk tahun 2022 tingkat Kecamatan Rakit Kulim.

Acara yang digelar diaula kantor Camat Rakit Kulim, Rabu 3 Februari 2021 itu berlangsung dengan khidmat, apalagi secara resmi dibuka oleh Bupati Inhu yang juga didampingi Ketua DPRD Inhu H Samsudin serta sejumlah anggota DPRD Inhu lainnya seperti Dodi Irawan dan sejumlah Kepala Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) dilingkup Pemkab Inhu.

Bupati dalam sambutannya menyampaikan, Musrenbang merupakan salah satu langkah dalam menyusun rencana pembangunan segala bidang, arti lain, Musrenbang juga sebagai wadah untuk menampung aspirasi masyarakat terutama di Kecamatan Rakit Kulim.

Mengenai infrastruktur, Bupati Inhu juga menyampaikan rasa prihatin terhadap kondisi jalan di Rakit Kulim, terlebih lagi akses jalan menuju kantor Camat Rakit Kulim dengan kondisi kerusakan yang cukup memprihatinkan.

Namun, dengan kehadiran Ketua DPRD Inhu, Ketua Komisi B DPRD Inhu serta sejumlah anggota DPRD Inhu lainnya diharapkan bisa mencari solusi terbaik untuk mengatasi masalah ini.

Setelah memberikan sambutan, Bupati secara resmi membuka Musrenbang tingkat Kecamatan Rakit Kulim, selanjutnya acara yang diikuti seluruh Kepala Daerah (Kades) se Kecamatan Rakit Kulim, tokoh adat, tokoh agama, tokoh pemuda dan unsur masyarakat Rakit Kulim tersebut dipandu langsung oleh Ketua DPRD Inhu.*ril

 




Untuk saran dan pemberian informasi kepada berazam.com, silakan kontak ke email: redaksi.berazam@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 


About Us

Berazamcom, merupakan media cyber berkantor pusat di Kota Pekanbaru Provinsi Riau, Indonesia. Didirikan oleh kaum muda intelek yang memiliki gagasan, pemikiran dan integritas untuk demokrasi, dan pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Kata berazam dikonotasikan dengan berniat, berkehendak, berkomitmen dan istiqomah dalam bersikap, berperilaku dan berperbuatan. Satu kata antara hati dengan mulut. Antara mulut dengan perilaku. Selengkapnya



Alamat Perusahaan

Alamat Redaksi

Perkantoran Grand Sudirman
Blok B-10 Pekanbaru Riau, Indonesia
  redaksi.berazam@gmail.com
  0761-3230
  www.berazam.com
Copyright © 2021 berazam.com - All Rights Reserved
Scroll to top